Perusahaan Umum (PERUM) Jasa Tirta I adalah BUMN berbentuk Perum, didirikan berdasarkan PP No.5/1990 tentang Perusahaan Umum (PERUM) Jasa Tirta dengan perubahan PP No.93/1999 kemudian dirubah kembali dengan PP No. 46 Tahun 2010 tentang Perusahaan Umum (PERUM) Jasa Tirta I.
PERUM JASA TIRTA I adalah Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang ditugasi untuk menyelenggarakan pemanfaatan umum atas air dan sumber-sumber air yang bermutu dan memadai bagi pemenuhan hajat hidup orang banyak, serta melaksanakan tugas-tugas tertentu yang diberikan Pemerintah dalam pengelolaan daerah aliran sungai
Wilayah Kerja
- Di Wilayah Sungai Kali Brantas beserta 39 anak sungainya.
- Di Wilayah Sungai Bengawan Solo beserta 25 anak sungainya.
- Di Wilayah Sungai Jeratun Seluna
- Di Wilayah Sungai Serayu Bogowonto
- Di Wilayah Sungai Toba Asahan
Perum Jasa Tirta I sebagai Perusahaan Pengusahaan dan Pengelolaan Sumber Daya Air, memberi
kesempatan kepada lulusan terbaik untuk mengisi lowongan pada bidang pekerjaan dengan Jenjang
Pendidikan Sarjana (S1) & Sekolah Menengah Kejuruan (SMK).
Saat ini BUMN PT Jasa Tirta 1 membuka lowongan kerja BUMN PT Jasa Tirta terbaru September 2015 untuk beberapa posisi dan persyaratan sebagai berikut :
I. KUALIFIKASI PENDIDIKAN:
1. Pendidikan Sarjana (S1)
No
|
Kebutuhan SDM (Eksternal &
Internal
|
Jumlah
|
Kode Lamaran
|
||
|
Kelompok
|
Program Keahlian/ Kompetensi
|
Program Studi Keahlian
|
||
a
|
Karyawan Tenaga Ahli Pemula (TAP)
|
Sipil
|
Teknik Sipil
|
5
|
TAP SIP
|
Pengairan
|
Teknik Pengairan
|
3
|
TAP AIR
|
||
Listrik
|
Teknik Elektro/Arus Kuat
|
1
|
TAP LIS
|
||
Geodesi
|
Teknik Geodesi
|
1
|
TAP GDS
|
||
Geologi
|
Teknik Geologi
|
1
|
TAP GEO
|
||
Hub.Internasional
|
Hub.Internasional
|
1
|
TAP HI
|
||
Hukum
|
Ilmu Hukum
|
1
|
TAP HKM
|
2. Pendidikan Sekolah Menengah Kejuruan (SMK)
No
|
Kebutuhan SDM (Eksternal &
Internal
|
Jumlah
|
Kode Lamaran
|
||
|
Kelompok
|
Program Keahlian/ Kompetensi
|
Program Studi Keahlian
|
||
a
|
Karyawan Non Tenaga Ahli Pemula (TAP)
|
Teknik Listrik
|
Teknik Pemanfaatan Tenaga Listrik atau
Teknik Listrik Industri
|
8
|
NTA LIS
|
Teknik Bangunan / Sipil
|
Teknik Konstruksi Batu dan Beton
|
11
|
NTA SIP
|
||
Teknik Mesin
|
Teknik Mekanik Otomotif Kendaraan
Ringan (Roda 4 atau Teknik Mekanik Alat Berat)
|
4
|
NTA MSN
|
||
Akuntansi
|
Akuntansi
|
4
|
NTA AK
|
II. PERSYARATAN
Tingkat Sarjana (S1) dan Tingkat Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) :
- Usia pada waktu mengajukan lamaran maksimum 30 tahun per 7 September 2015
- Nilai IPK (S1) Minimal 3,00 ; Nilai Rata-rata Ijazah (SMK) Minimal 7,00
- Pelamar wajib mengisi data dan di upload ke alamat recruit.jasatirta1.co.id dengan data yang lengkap dan valid. Dokumen yang dipersyaratakan adalah sebagai berikut :
- Daftar riwayat hidup;
- Scan :
- S1 : Ijazah Terakhir & Transkrip, dilegalisir*;
- SMK : Ijazah & Transkrip Akhir Tahun Pendidikan, dilegalisir*;
- * = bagi yang belum memiliki Ijazah harap menyertakan surat pernyataan lulus asli berikut transkrip nilai);
- Untuk pelamar S1, akreditasi perguruan tinggi Negeri/Swasta minimal B;
- Kartu Tanda Penduduk (KTP)
- Surat Keterangan Lahir (Akte Kelahiran);
- Surat Keterangan Berkelakuan Baik/ SKCK yang masih berlaku;
- Surat Keterangan Bebas Narkoba dari Instansi yang berwenang;
- Surat Keterangan kerja dari perusahaan tempat bekerja sebelumnya (bila sudah bekerja);
- Sertifikat Kemampuan Berbahasa Inggris (TOEFL ≥ 450) (dibuktikan dengan sertifikat dari lembaga yang kompeten), khusus untuk pelamar dari Sarjana;
- Sertifikat Kemampuan Mengoperasikan Komputer, minimal Microsoft Office;
- Sertifikat / Piagam penghargaan yang lainnya (bila ada);
- Pas Foto terbaru berwarna Ukuran 4 X 6 ( 2 lembar );
- Bagi pekerjaan-pekerjaan yang bersifat khusus (Operator Kapal Keruk, Juru Pintu Air, dan lain-lain) diutamakan Laki-laki.
- Berkas lamaran asli disampaikan apabila calon peserta lolos ke tahap TPA & TPU dengan menyertakan kode lamaran di pojok kiri atas, ditujukan kepada:
Kepala Biro Pengembangan SDM & Umum
Perusahaan Umum (Perum) Jasa Tirta I
Jl. Surabaya 2A Malang.
III. TATA CARA PENDAFTARAN:
- Pelamar melakukan akses melalui website : recruit.jasatirta1.co.id dan melakukan pembuatan login terlebih dahulu (jika masih belum punya login).
- Pelamar wajib membaca dengan cermat petunjuk/ manual e-recruitment.
- Pendaftaran lamaran dimulai pada tanggal 7 September 2015 pukul 00.00 WIB dan ditutup pada tanggal 21 September 2015, Pukul 24.00 WIB.
- Pendaftaran lamaran yang dilakukan sebelum 7 September 2015 pukul 00.00 WIB dan sesudah tanggal 21 September 2015 Pukul 24.00 WIB, akan ditolak sistem.
- Setiap pelamar hanya diperkenankan mendaftar untuk satu kelompok/ pendidikan yang dipersyaratkan.
- Setiap pelamar dalam melakukan upload data di bawah ini dengan ukuran yang telah ditetapkan oleh sistem (e-recruitment).
IV. TAHAPAN SELEKSI :
- Tes Pengetahuan Akademik & Umum
- Tes Kesehatan Tahap I
- Tes Psikologi
- Tes Bahasa Inggris (TOEFL)
- Tes Kesehatan Tahap II (General Check Up)
- Wawancara
V. KETENTUAN LAINNYA :
- Tidak dilakukan korespondensi selama proses rekruitmen berlangsung.
- Setiap tahapan seleksi dapat dilihat melalui website e-recruitment PJT I (recruit.jasatirta1.co.id)
- Biaya transportasi & akomodasi pelamar selama proses seleksi ini menjadi tanggung jawab pelamar.
- Berkas lamaran disertai dengan alamat yang jelas serta No Telepon / HP yang dapat dihubungi.
- Tidak dipungut biaya dalam bentuk apapun dalam pelaksanaan penerimaan karyawan PJT I.
- Pelamar dari jalur umum, diutamakan yang berpengalaman kerja minimal 1 tahun di bidangnya.
- Bersedia ditempatkan di seluruh wilayah kerja Perum Jasa Tirta I.
- Apabila mengundurkan diri selama masa orientasi kerja, akan dikenakan penggantian biaya selama rekrutmen.
- Keputusan penerimaan karyawan PJT I tidak dapat diganggu gugat.
Perusahaan Umum (Perum) Jasa Tirta I
Segera daftarkan diri anda di : http://recruit.jasatirta1.co.id/
Pendaftaran tutup pada tanggal 21 September 2015
Semoga bermanfaat